Home Ekbiz Industri Pengolahan Non-Migas Melambat

Industri Pengolahan Non-Migas Melambat

1107
0

Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengatakan pertumbuhan industri pengolahan non-migas pada semester I tahun ini mengalami pelambatan.

“Dari 5,26 pada Semester I 2015 menjadi 4,54 persen,” kata Airlangga pada Kamis (11/08/2016).

Ia mengakui bahwa ekonomi mengalami pelambatan, namun tetap optimistis bahwa akan terjadi perbaikan kedepannya, mengingat beberapa industri andalan masih tumbuh dengan baik, seperti industri makanan dan minuman, otomotif dan industri Tekstil dan Produk Tekstil (TPT).

Untuk itu, pihaknya berupaya mencari berbagai hambatan yang dapat mengganggu pertumbuhan industri tersebut agar dapat segera diselesaikan.

“Kita sedang dorong hambatannya di mana. Kita juga sedang mendorong wilayah kawasan industri baru. Diharapkan itu bisa meningkatkan kapasitas industri dalam negeri,” ujar Airlangga.

Sementara itu, Sekjen Kemenperin Syarif Hidayat menyatakan, kondisi perekonomian global yang masih melemah disinyalemen mempengaruhi penurunan ekspor produk industri Nasional ke beberapa negara.

“Kita lihat Malaysia, Thailand, pertumbuhan ekonominya di bawah kita. Jadi, memang tidak bisa dipungkiri bahwa perekonomian dunia sangat mempengaruhi,” ujar Syarif.

Dengan kondisi demikian, Syarif menambahkan bahwa pertumbuhan industri bisa tumbuh setidaknya 5 persen hingga akhir 2016, di mana angka tersebut lebih rendah dari target yang dipatok yakni 5,7 persen -ant