Home Energy Hari Listrik Nasional dan Power Gen Asia

Hari Listrik Nasional dan Power Gen Asia

386
0

ENERGYWORLD.CO.ID – LIstrik menjadi suatu hal yang sangat penting untuk penerangan. Usia 73 tahun bersamaan dengan tahun kemerdekaan Indonesia, menjadikan juga hari listrik Nasional ke 73 (HLN-73). Para pemangku kepentingan dan pengambil keputusan strategis di industri akan membicarakan upaya memelihara keberlangsungan sektor ketenagalistrikan di Indonesia pada khususnya dan di Asia Tenggara pada umumnya.

Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) dan PennWell, penyelenggara acara energi berskala internasional, secara resmi meluncurkan acara Hari Listrik Nasional Ke-73 (HLN ke-73) yang akan digabungkan dengan POWER-GEN Asia 2018, di Jakarta (10/7/2018). Selama lebih dari 25 tahun POWER –GEN Asia telah memperkuat posisi sebagai acara utama bagi para pelaku industri dan pengambil keputusan strategis di bidang ketenagalistrikan di Asia. Acara ini akan terdiri dari pameran industri kelas dunia, program konferensi strategis dan teknis skala global, workshop dan diskusi panel, yang akan diselenggarakan pada tanggal 18 hingga 20 September 2018 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Bumi Serpong Damai (BSD), Banten.

“Mengusung tema tentang keberlanjutan (sustainability) sektor ketenagalistrikan nasional, HLN tahun ini akan menjadi ajang diskusi yang merupakan bagian dari upaya pemenuhan kebutuhan tenaga listrik yang terus meningkat,” ungkap Supangkat Iwan Santoso, Ketua Umum MKI.

Lebih lanjut, HLN – POWER-GEN Asia yang terdiri dari pameran industri dan konferensi ini juga berperan sebagai forum terkemuka bagi para pelaku industri tenaga listrik Asia untuk bertemu, berbagi ide, menjalin kerjasama bisnis dan memberikan kesempatan yang besar untuk memperkuat koneksi global di Indonesia.

“PennWell merasa sangat terhormat dapat bekerja sama dengan MKI, terutama karena acara ini dapat memberikan kesempatan bagi para pelaku industri untuk memajukan ketenagalistrikan di wilayah Asia khususnya ASEAN. Dengan menggabungkan keunggulan kedua acara yang ternama ke dalam acara Hari Listrik Nasional ke-73 – POWER-GEN Asia, kami dapat menawarkan kepada semua delegasi dan pengunjung Indonesia maupun mancanegara pengalaman tiga hari yang benar-benar produktif,” ujar Dr. Heather Johnstone, Direktur Acara POWER-GEN Asia, (10/7)/2018) di Jakarta.

Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) dan PennWell, penyelenggara acara energi berskala internasional, secara resmi meluncurkan acara Hari Listrik Nasional Ke-73 (HLN ke-73) yang akan digabungkan dengan POWER-GEN Asia 2018, yang selama lebih dari 25 tahun telah memperkuat posisi sebagai acara utama bagi para pelaku industri dan pengambil keputusan strategis di bidang ketenagalistrikan di Asia. Acara ini akan terdiri dari pameran industri kelas dunia, program konferensi strategis dan teknis skala global, workshop dan diskusi panel, yang akan diselenggarakan pada tanggal 18 hingga 20 September 2018 yang akan datang, di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Bumi Serpong Damai (BSD), Banten. (SUN)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.