Home Ekbiz Corporate Kesepakatan Menciptakan Penyedia Layanan Penerbangan Besar di Dunia

Kesepakatan Menciptakan Penyedia Layanan Penerbangan Besar di Dunia

621
0

ENERGYWORLD — KUWAIT CITY, Agility, perusahaan inovasi, infrastruktur, dan layanan rantai pasokan mengumumkan telah menyelesaikan akuisisi atas John Menzies PLC yang berbasis di Inggris serta akan menggabungkan bisnisnya dengan bisnis National Aviation Services (NAS) guna menciptakan perusahaan terdepan di dunia dalam bidang layanan penerbangan di 58 negara.

Begitu terintegrasi, perusahaan gabungan ini akan beroperasi sebagai Menzies Aviation dan akan menjadi perusahaan layanan penerbangan terbesar di dunia berdasarkan jumlah negara serta terbesar kedua berdasarkan jumlah bandara yang dilayani.

Dengan beroperasi sebagai Menzies Aviation, perusahaan gabungan ini akan menyediakan layanan kargo udara, layanan bahan bakar, dan layanan darat pada bandara di enam benua.  Pendapatan gabungan Menzies dan NAS melebihi $1,5 miliar pada tahun 2021. Perusahaan baru ini akan memiliki sekitar 35.000 karyawan dan operasi pada 254 bandara di 58 negara, yang menangani 600 ribu putaran pesawat, 2 juta ton kargo udara, serta 2,5 juta putaran pengisian bahan bakar per tahunnya.

“Menzies dan NAS akan menciptakan perusahaan terdepan dunia di bidang layanan penerbangan,” ujar Hassan El-Houry, yang menjadi Chairman perusahaan gabungan, setelah sebelumnya menjabat sebagai CEO NAS.

“Kami akan memiliki skala dan sumber daya untuk melakukan ekspansi serta tumbuh seiring dengan pulihnya industri ini dari pandemi COVID-19. Penerbangan komersial merupakan mesin utama pertumbuhan ekonomi global, dan para pelanggan kami membutuhkan mitra yang dapat mereka andalkan seiring dengan pulihnya volume penerbangan.”

Para pelanggan perusahaan akan meliputi Air Canada, Air China, Air France-KLM, America Airlines, British Airways, Cathay Pacific, EasyJet, Emirates, Ethiopian, FlyDubai, Frontier Airlines, IAG, Jazeera, Qantas Group, Qatar Airways, Southwest, Turkish, United Airlines, WestJet, dan Wizz Air.

“Dengan kombinasi Menzies dan NAS, pelanggan kami akan menerima layanan kelas dunia, penawaran produk yang diperluas, dan praktik keselamatan terbaik industri pada bandara di enam benua,” ujar CEO Menzies Aviation, Philipp Joeinig, yang akan menjadi CEO perusahaan gabungan. “Dukungan Agility memberi kami sumber daya untuk menyediakan solusi inovatif bagi para pelanggan yang tumbuh dan berpikir ke depan, serta untuk mengembangkan talenta, teknologi, dan keberlanjutan kami; faktor penting bagi keberhasilan kami di masa depan. Hal ini juga berarti kami berada pada posisi yang baik untuk mendukung para pelanggan kami dalam mengatasi tantangan rantai pasokan dan kekurangan tenaga kerja.”

Vice Chairman Agility Tarek Sultan mengatakan, “Ini merupakan babak baru bagi Agility, Menzies, dan NAS. Dengan mengakuisisi Menzies dan menggabungkannya dengan NAS, Agility memiliki kesempatan untuk membuka nilai yang lebih besar di keduanya. Agility memiliki rekam jejak yang kuat dalam pertumbuhan yang bertanggung jawab dan berkelanjutan selama dua dasawarsa terakhir, yang didorong baik secara organik maupun melalui merger serta akuisisi, dan kesepakatan terbaru ini merupakan bagian dari strategi kami untuk semakin mengakselerasi pertumbuhan itu. Bagi Agility, kesepakatan ini menciptakan bisnis terbesar yang dimiliki dan dioperasikan – “dikendalikan” – dalam portofolio Agility berdasarkan pendapatan, jumlah karyawan, serta kehadiran global. Kami berharap dapat melihat Menzies yang baru melambung dengan dukungan dari Agility.”

Dewan Agility dan Menzies mencapai kesepakatan tanggal 30 Maret terkait tawaran tunai Agility untuk mengakuisisi 100% saham biasa Menzies, yang diperdagangkan di Bursa Saham London, seharga 608 sen per saham. Kesepakatan tersebut menghargai Menzies sekitar £571 juta berdasarkan dilusi sepenuhnya dan lebih kurang £763 juta berdasarkan nilai perusahaan.(EWINDO)**

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.